Barcelona-upbeat-on-Lionel-Messi

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu yakin Lionel Messi akan bisa bermain di El Clasico setelah jeda internasional.

Messi telah absen sejak akhir September karena cedera lutut dan kabar dari media Spanyol pekan lalu menyebutkan bahwa sang bintang Argentina akan absen saat laga utama melawan Real Madrid di Bernabeu pada 21 November.

“Saya harap ia bisa bermain karena ia sedang dalam proses pemulihan dan kami tengah mengusahakan nya,” ujar Bartomeu dikutip Sky Sports.

“Saya harap semua pemain yang tampil bersama tim nasional nya tidak cedera dan bersemangat. Kemudian kami akan berikan segalanya untuk mengalahkan rival kami.”

Barcelona tampil mengesankan tanpa hadirnya Messi karena Luis Suarez dan Neymar mampu mengisi kekosongan nya.

Kedua striker tersebut telah mencetak 17 gol Barca sejak cedera Messi dan membantu sang raksasa Catalan unggul tiga poin atas Los Blancos di puncak klasemen La Liga.

Tim asal Camp Nou ini terbayar 1,50 jika menjuarai La Liga, sementara Real 2,75.

Sang bos, Luis Enrique berharap Messi bisa dimainkan saat laga di Madrid akhir bulan ini, tapi ia tetap lebih berhati-hati daripada presiden klub.

Ujarnya: “[Messi] lebih baik absen daripada tidak pasti bisa bermain.

“Ia masih dalam proses pemulihan. Ini akan baik. Ada dua minggu lagi. Kami akan dapatkan Messi kembali, tapi bisa sebelum atau setelah pertandingan itu.

“Satu-satunya hal yang kami fokuskan, karena Leo cedera, bagus baginya untuk pulih dengan baik. Kami jauh lebih kuat dengan Messi.”

Barcelona terbayar 3,00 jika meraih semua tiga poin saat bertandang ke Madrid, Real dapat terbayar 2.15 dan hasil imbang 3,60.